close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

30.2 C
Jakarta
Kamis, Desember 5, 2024

Pada Debat Ketiga Pilkada 2024, Supian-Chandra Mengatakan Apa Saja Yang di Butuhkan Warga Depok Untuk Perubahan

spot_img

Depok | Militan – Pada debat ketiga pilkada 2024, yang telah digelar di kampus Jakarta Global University (JGU) Grand Depok City (GDC) pada Kamis (21/11) malam.

Supian Suri-Chandra Rahmansyah yang merupakan paslon nomor urut dua, membeberkan apa yang menjadi alasan utama Depok butuh perubahan.

Permasalahan terkait penanganan sampah yang tak kunjung mendapatkan solusi, pengangguran serta kemiskinan yang semakin meningkat butuh perubahan untuk segera dituntaskan.

“Izinkan kami Supian-Chandra untuk hadir agar dapar melayani masyarakat Kota Depok yang selama ini belum merasakan kehadiran pemerintah,” ungkapnya.

Selain persoalan sampah, pengangguran hingga kemiskinan. Persoalan banjir dan kemacetan pun masih menjadi pekerjaan bagi pemerintah Depok yang belum dituntaskan.

Terdapat 132 titik banjir yang tersebar di Kota Depok. Supian berjanji akan membereskan persoalan ini, jika dirinya nanti terpilih sebagai wali kota Depok.

Menurutnya, banjir di Depok bisa teratasi dengan memanfaatkan danau sebagai wadah penyimpanan air. Selain itu, banjir juga bisa dicegah dengan pembangunan sistem drainase yang terintegrasi.

“Nanti kita juga akan membangun drainase yang terintegrasi. Jadi nanti akan menyalurkan ke embung-embung dan inilah yang akan menjadi simpanan air buat masa depan anak cucu kita, kita pun bisa menjaga agar Jakarta tidak kebanjiran,” sambungnya.

Supian-Chandra juga berjanji akan menghadirkan layanan transportasi umum gratis.

Pernyataan ini disampaikan Supian Suri, terkait dengan keluhan masyarakat dibeberapa RW di Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, yang hingga kini belum disentuh layanan angkutan umum.

Menurut masyarakatnya, hingga puluhan tahun daerah tersebut tidak pernah dilayani angkutan umum. Bahkan hanya untuk sekedar berbelanja ke pasar saja, mereka harus menggunakan ojek online (ojol) ataupun motor pribadi.

“Kampung kita ini terpencil yang diapit dua kota, yaitu Kota Bekasi dan Kota Jakarta Timur. Secara wilayah, kami lebih dekat ke Jakarta atau Bekasi. Tapi berdasarkan data kependudukan, kami ini juga warga Kota Depok. Kami ingin ada layanan transportasi umum,” kata Ketua RW 06, Nunung Nurdiansyah, pada Kamis (21/11).

Supian Suri pun merespons terkait masalah ini, ia mengaku akan menyediakan transportasi umum guna melayani warga di Kelurahan Harjamukti.

Supian juga akan membuat taman-taman kota, yang nantinya setiap taman akan terbuka selama 24 jam dan taman-taman ini akan di awasi kamera CCTV serta lampu penerangan yang memadai.

Supian pun akan menyediakan lokasi khusus bagi para pedagang kaki lima yang hendak berjualan di sekitar taman. (die)

spot_img

Berita Terpopuler

Penjual Obat Keras Tramadol Berkedok Toko Sembako di Curug Digeruduk Emak-Emak dan Tokoh Agama!

Depok | Militan - Kehebohan melanda wilayah Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. Sekelompok emak-emak bersama aliansi masyarakat dan tokoh agama melakukan aksi penggerebekan...

ABADI Solid, Demokrat Kota Malang Perkuat Dukungan di HUT ke-23

Malang | Militan - Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai rapat konsolidasi dan koordinasi peringatan HUT ke-23 Partai Demokrat di Kota Malang. Bakal Calon...

Ojol Hina Pegawai Tuli, Grab Langsung Turun Tangan

Malang | Militan - Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan aksi tak terpuji seorang driver ojol yang menghina seorang pegawai tuli di...

Polres Majalengka Amankan 4 Orang Terkait Produksi dan Peredaran Uang Palsu

Majalengka | Militan - Polres Majalengka membongkar kegiatan produksi dan peredaran uang palsu yang memproduksi Dolar dan Rupiah di Kabupaten Sumedang. Sebanyak 4 orang...

Waspada! Kasus TBC di Indonesia Meroket, Dokter Spesialis Paru di Malang Ungkap Fakta Menakutkan

Jakarta | Militan - Indonesia menempati posisi kedua dunia dengan kasus Tuberkulosis (TBC) tertinggi, hanya kalah dari India. Data ini diungkap oleh Dr. Ungky...

Meriah! Risma dan Sanusi-Lathifah ‘Mberot’ Bareng Bantengan di Rakercabsus PDI Perjuangan Malang

Malang | Militan - Suasana meriah menyelimuti Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) PDI Perjuangan di Kabupaten Malang, Minggu (15/9/2024). Hadir dalam acara ini, Tri...
Berita terbaru
Berita Terkait