DEPOK | Militan.co.id- Yayasan Captain Dedy Susanto (YCDS) kembali menggelar aksi sosial Jumat Berkah, sebuah kegiatan rutin yang bertujuan untuk menebar kebaikan kepada masyarakat.
Pembina YCDS, Captain Dedy Susanto, menuturkan bahwa aksi sosial ini merupakan bentuk kepedulian yang terus mereka jalankan. Salah satu kegiatannya adalah berbagi makanan kepada para pengguna jalan yang melintas di Jalan Kartini, Kelurahan Depok, Pancoran Mas, pada Jumat (28/2/2025).

“Melalui Jumat Berkah, kami ingin menanamkan semangat berbagi dan kepedulian. Hal kecil yang kita lakukan bisa membawa kebahagiaan besar bagi orang lain,” ujar Captain Dedy Susanto.
Memasuki bulan Ramadan 1446 H, YCDS akan menyesuaikan kegiatan ini dengan membagikan takjil bagi masyarakat yang hendak berbuka puasa. Jika sebelumnya pembagian makanan dilakukan sebelum Salat Jumat, maka selama Ramadan, aksi berbagi akan berlangsung menjelang waktu Magrib.
Captain Dedy Susanto berharap kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk ikut berbuat baik. “Satu kepedulian bisa membawa sejuta kebahagiaan,” tutupnya. (Rn)