close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

27.3 C
Jakarta
Rabu, Maret 26, 2025

Lurah Hasan dan Komunitas P3C Bersama Aliansi Sabojong, Bersinergi Bersihkan Curugan Wadonan, Siapkan Langkah Pemulihan

spot_img

DEPOK | Militan.co.id- Kepala Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, Hasan, bersama sejumlah komunitas seperti P3C dan Aliansi Sabojong, menggelar aksi bersih-bersih tahap II di Curugan Wadonan. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah kelurahan dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Hasan menegaskan bahwa Curugan Wadonan telah lama tidak mendapatkan perhatian khusus, bukan karena diabaikan, melainkan membutuhkan koordinasi lebih lanjut dengan pihak terkait. Untuk itu, ia berencana berkolaborasi dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok guna menangani sampah yang menumpuk akibat banjir.

“Kami akan bersinergi dengan DLHK untuk membersihkan serta merapikan area ini. Harapannya, ke depan Curugan Wadonan bisa menjadi destinasi wisata lingkungan yang bersih dan nyaman,” ujar Hasan yang didampingi oleh Kasipem Kelurahan Curug, Ahmad Sopian, Minggu (16/2/2025).

Lurah Hasan bersama Komunitas P3C, Aliansi Sabojong, saat menyampaikan pesan, persis di Curugan Wadonan.

Ketua P3C, Jarot, menambahkan bahwa inisiatif ini lahir dari kepedulian komunitas terhadap lingkungan. Mereka ingin mencegah pencemaran sampah di Kali Angke, khususnya di Curugan Wadonan yang terletak di RT 05 RW 09.

“Inisiatif ini murni dari para relawan komunitas P3C dan Aliansi Sabojong yang berkolaborasi dengan Kelurahan Curug. Kami ingin menjaga lingkungan kampung tetap bersih dan asri,” kata Jarot.

Sesi foto bersama, Lurah Hasan dengan tokoh masyarakat selaku pembina dan penasihat Komunitas, P3C juga Aliansi Sabojong, Bang Aswar.

Sementara itu, Ketua Aliansi Sabojong, Ustad Agus Djalaludin, berharap kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan.

“Bersama-sama menjaga lingkungan adalah bentuk ibadah. Kita ingin Curug tetap hijau, bersih, dan nyaman bagi semua,” tutupnya.

Dengan aksi nyata ini, masyarakat Curug menunjukkan komitmennya dalam menjaga lingkungan, sekaligus membuka peluang untuk menjadikan Curugan Wadonan sebagai ikon wisata alami di wilayah mereka.

spot_img

Berita Terpopuler

Penjual Obat Keras Tramadol Berkedok Toko Sembako di Curug Digeruduk Emak-Emak dan Tokoh Agama!

Depok | Militan - Kehebohan melanda wilayah Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. Sekelompok emak-emak bersama aliansi masyarakat dan tokoh agama melakukan aksi penggerebekan...

Polres Majalengka Amankan 4 Orang Terkait Produksi dan Peredaran Uang Palsu

Majalengka | Militan - Polres Majalengka membongkar kegiatan produksi dan peredaran uang palsu yang memproduksi Dolar dan Rupiah di Kabupaten Sumedang. Sebanyak 4 orang...

Ojol Hina Pegawai Tuli, Grab Langsung Turun Tangan

Malang | Militan - Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan aksi tak terpuji seorang driver ojol yang menghina seorang pegawai tuli di...

ABADI Solid, Demokrat Kota Malang Perkuat Dukungan di HUT ke-23

Malang | Militan - Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai rapat konsolidasi dan koordinasi peringatan HUT ke-23 Partai Demokrat di Kota Malang. Bakal Calon...

Waspada! Kasus TBC di Indonesia Meroket, Dokter Spesialis Paru di Malang Ungkap Fakta Menakutkan

Jakarta | Militan - Indonesia menempati posisi kedua dunia dengan kasus Tuberkulosis (TBC) tertinggi, hanya kalah dari India. Data ini diungkap oleh Dr. Ungky...

Mahasiswi di Kota Mataram Diringkus Polisi Saat Ambil Paket Ganja 849,73 Gram

Mataram | Militan - Seorang Mahasiswi Perguruan Tinggi Swasta di Kota Mataram berinisial DFBR, ditangkap Personel Polresta Mataram pada Senin, (30/9/2024) sekitar pukul 11:00...
Berita terbaru
Berita Terkait