close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

32.6 C
Jakarta
Minggu, Oktober 6, 2024

Ketua DPD GARPU Depok Ucapkan HUT ke-3 Gerakan Restorasi Pedagang dan UMKM

spot_img

Depok | Militan – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Restorasi Pedagang dan UMKM (GARPU) Kota Depok, Captain Dedy Susanto, mengucapkan selamat ulang tahun kepada GARPU yang telah memasuki usia ke-3. Captain Dedy juga menjelaskan, GARPU sebagai sebuah komunitas yang bergerak di bidang pemberdayaan pedagang dan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), GARPU terus berkomitmen mendukung ekonomi kerakyatan.

“Kami berkomitmen untuk selalu mendukung perekonomian masyarakat. Kami fokus kepada pedagang dan pelaku UMKM”, ucap Captain Dedy Susanto kepada Militan, Rabu (18/9/2024).

Sejarah berdirinya GARPU, lanjut Dedy, mengenai organisasi GARPU tidak lepas dari cita-cita Almarhum Bapak Rusli Paloh. “Anak sulungnya, Pietra Machreza Paloh, menggagas pendirian komunitas ini bersama rekan-rekan sang ayah,” ungkap Dedy.

Dengan semangat restorasi, mereka membentuk wadah perjuangan yang kini dikenal sebagai GARPU. Tak heran, gerakan ini memilih kata ‘Restorasi’ sebagai identitas, karena lahir di bawah naungan Partai NasDem dan dipimpin dengan visi besar untuk membangun kekuatan UMKM.

Adapun organisasi GARPU, Dedy juga menambahkan, organisasi ini resmi dideklarasikan pada 18 September 2021 di Akademi Bela Negara Partai NasDem, Pancoran, Jakarta Selatan, GARPU mendapatkan pengesahan langsung dari Kakak Ivanhoe Semen, Ketua DPP Partai NasDem bidang Sayap dan Badan. Hingga saat ini, komunitas ini terus berjuang demi kesejahteraan pedagang dan UMKM, sebagaimana tertuang dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga organisasi.

GARPU kini menjadi salah satu sayap Partai NasDem yang aktif memperkuat ekonomi di tingkat akar rumput, sejalan dengan semangat restorasi yang diusung partai. (Roni)

spot_img

Berita Terpopuler

Penjual Obat Keras Tramadol Berkedok Toko Sembako di Curug Digeruduk Emak-Emak dan Tokoh Agama!

Depok | Militan - Kehebohan melanda wilayah Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. Sekelompok emak-emak bersama aliansi masyarakat dan tokoh agama melakukan aksi penggerebekan...

Ojol Hina Pegawai Tuli, Grab Langsung Turun Tangan

Malang | Militan - Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan aksi tak terpuji seorang driver ojol yang menghina seorang pegawai tuli di...

Waspada! Kasus TBC di Indonesia Meroket, Dokter Spesialis Paru di Malang Ungkap Fakta Menakutkan

Jakarta | Militan - Indonesia menempati posisi kedua dunia dengan kasus Tuberkulosis (TBC) tertinggi, hanya kalah dari India. Data ini diungkap oleh Dr. Ungky...

ABADI Solid, Demokrat Kota Malang Perkuat Dukungan di HUT ke-23

Malang | Militan - Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai rapat konsolidasi dan koordinasi peringatan HUT ke-23 Partai Demokrat di Kota Malang. Bakal Calon...

Blitar Berbangga! Atlet Binaannya Bawa Tim Futsal Jatim ke Semifinal PON

Blitar - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blitar, Tony Andreas, meluapkan rasa bangga atas keberhasilan tim futsal putra Jawa Timur yang melaju...

Rahmat Santoso Siap All Out Dukung Rijanto-Beky di Pilkada Blitar

Blitar - Mantan Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso, menyatakan dukungan penuhnya kepada pasangan Rijanto-Beky Herdiansyah dalam Pilkada Kabupaten Blitar 2024. Dukungan ini disampaikan langsung...
Berita terbaru
Berita Terkait