close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

30.7 C
Jakarta
Sabtu, Oktober 12, 2024

Nganjuk Sukseskan Program Pemberdayaan: 130 Kelompok UPPKA Kantongi NIB

spot_img

Militan ID | Nganjuk – Langkah nyata dalam memberdayakan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA) di Kabupaten Nganjuk terus digencarkan. Terbaru, 130 kelompok UPPKA berhasil mendapatkan Nomor Induk Berusaha (NIB) melalui kolaborasi apik antara Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).

Kepala DPPKB Kabupaten Nganjuk, Nafhan Tohawi, menjelaskan bahwa penerbitan NIB ini merupakan bagian dari program serentak penerbitan 3000 NIB bagi UPPKA di seluruh Jawa Timur. "Kabupaten Nganjuk sudah 100 persen Kampung KB, dan pengembangan UPPKA menjadi salah satu fokus kami," tegas Nafhan pada Sabtu (14/9/2024).

Nganjuk Sukseskan Program Pemberdayaan: 130 Kelompok UPPKA Kantongi NIB

Nafhan optimistis, NIB akan menjadi modal penting bagi UPPKA untuk berkembang dan maju. "Dengan NIB, produk usaha mereka lebih mudah diterima konsumen karena sudah dilengkapi perizinan. Hal ini akan berdampak positif pada kesejahteraan Kader KB dan keberlangsungan pemberdayaan Kampung KB," paparnya.

Dukungan terhadap UPPKA tidak berhenti di sini. DPPKB berencana memberikan pendampingan pelatihan pengembangan usaha dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi. "Di era digital, UPPKA tidak hanya berjualan secara konvensional, tetapi juga harus mampu memasarkan produk secara daring. Kami akan berkolaborasi dengan Omah Tandang untuk memfasilitasi hal ini," tambah Nafhan.

Analis Kebijakan Ahli Madya Dinas PMPTSP, Hardijono, menyatakan kesiapannya mendukung penuh program ini. "Pelayanan perizinan bagi 130 UPPKA akan berlangsung selama tiga hari, dengan target penerbitan 40 NIB per hari," jelasnya.

Langkah ini diharapkan dapat mendorong kemajuan UPPKA dan meningkatkan kesejahteraan keluarga di Kabupaten Nganjuk.

spot_img

Berita Terpopuler

Penjual Obat Keras Tramadol Berkedok Toko Sembako di Curug Digeruduk Emak-Emak dan Tokoh Agama!

Depok | Militan - Kehebohan melanda wilayah Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. Sekelompok emak-emak bersama aliansi masyarakat dan tokoh agama melakukan aksi penggerebekan...

ABADI Solid, Demokrat Kota Malang Perkuat Dukungan di HUT ke-23

Malang | Militan - Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai rapat konsolidasi dan koordinasi peringatan HUT ke-23 Partai Demokrat di Kota Malang. Bakal Calon...

Ojol Hina Pegawai Tuli, Grab Langsung Turun Tangan

Malang | Militan - Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan aksi tak terpuji seorang driver ojol yang menghina seorang pegawai tuli di...

Waspada! Kasus TBC di Indonesia Meroket, Dokter Spesialis Paru di Malang Ungkap Fakta Menakutkan

Jakarta | Militan - Indonesia menempati posisi kedua dunia dengan kasus Tuberkulosis (TBC) tertinggi, hanya kalah dari India. Data ini diungkap oleh Dr. Ungky...

Blitar Berbangga! Atlet Binaannya Bawa Tim Futsal Jatim ke Semifinal PON

Blitar - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blitar, Tony Andreas, meluapkan rasa bangga atas keberhasilan tim futsal putra Jawa Timur yang melaju...

Rahmat Santoso Siap All Out Dukung Rijanto-Beky di Pilkada Blitar

Blitar - Mantan Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso, menyatakan dukungan penuhnya kepada pasangan Rijanto-Beky Herdiansyah dalam Pilkada Kabupaten Blitar 2024. Dukungan ini disampaikan langsung...
Berita terbaru
Berita Terkait